Luky
Luky
  • Dec 16, 2020
  • 322

Polsek Bogor Barat Gelar Binrohtal Guna Tingkatkan Rasa Ketaqwaan Kepada Allah SWT

Polsek Bogor Barat Gelar Binrohtal Guna Tingkatkan Rasa Ketaqwaan Kepada Allah SWT
Kapolsek Bogor Barat, Kompol Syahroni bersama para Ulama saat menggelar pembinaan rohani dan mental (Binrohtal).

BOGOR, - Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota menggelar kegiatan rutin pembinaan rohani dan mental (Binrohtal). Kegiatan Binrohtal ini rutin dilakukan setiap Minggu nya di Musholla Al-ikhlas yang berada di Mako Polsek Bogor Barat, Rabu (16/12). Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Bogor Barat, Kompol Syahroni. Binrohtal ini merupakan upaya dalam meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan personil Polsek Bogor Barat kepada Allah Subhanahu Wata’ala.

Acara di isi dengan pembacaan Asmaul Husna dan siraman rohani dari para Ulama di wilayah hukum Polsek Bogor Barat. Selain itu, dalam kegiatan tersebut juga di bahas tentang adab terhadap tetangga dan batasannya (HR. Tarmizi No.2317 dan Ibnu Majah No. 3976), sebagaimana yang disampaikan oleh Ustad Taqiyuddin (Pimpinan Ponpes As - Sa'adah/Pengurus Ponpes Al Falakiyah).

Kompol Syahroni mengatakan, selain bertujuan untuk pembinaan rohani dan mental para personil,  Binrohtal ini juga sebagai pererat tali silaturahmi dengan para Ulama di wilayah hukum Polsek Bogor Barat.

"Dimana dalam setiap kesempatan kegiatan Binrohtal tersebut selalu mengundang para Ulama untuk mengisi siraman rohani, " ujarnya.

Masih kata Kompol Syahroni, diharapkan melalui kegiatan ini, keimanan para personil semakin kuat dan bertambah.

"Kita semua tentunya makhluk ciptaan-Nya, oleh karena itu kita harus selalu patuh dan taat terhadap perintah dan larangan-Nya, " pungkasnya.

Sumber: Humas Polresta Bogor Kota

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU